Home · Tajwid · Sharaf · Nahwu · Balaghah · Do'a · Daftar Isi

Laqab Huruf (Sebutan Huruf) Yang Perlu Kita Ketahui

Sebutan Huruf Hijaiyyah
Hai Kawan HaHuwa
Ketemu lagi....
Salah satu dalam bahasan ilmu tajwid ada yang dinamakan laqab huruf. Laqab artinya nama panggilan, julukan atau sebutan. Adapun laqab huruf adalah sebutan atau julukan untuk huruf hijaiyah. Laqab huruf ada 10 yaitu: jaufiyyah, halqiyyah, lahawiyyah, syajariyyah, janbiyyah, nith’iyaah, latsawiyyah, asaliyyah, dzalqiyyah dan syafawiyyah.
Berikut Penjelasannya:

1.      Jaufiyyah (جَوْفِيَّة)/Hawaiyyah (هَوَائِيَّة)
Jaufiyyah artinya rongga mulut dan hawaiyyah artinya udara. Jaufiyyah atau hawaiyyah adalah laqab dari ketiga huruf mad karena ketiga huruf tersebut berhenti karena udara dan berada di rongga mulut. Yang dimaksud huruf mad adalah alif sebelumnya fathah, ya’ mati sebelumnya kasrah dan wawu mati sebelumnya dhammah.
2.      Halqiyyah (حَلْقِيَّة)
Halqiyyah adalah istilah untuk bagian tenggorokan. Halqiyyah ini laqab untuk huruf yang makhrajnya dari halaq (tenggorokan) yaitu (أ ه ع ح غ خ).
3.      Lahawiyyah (لَهَوِيَّة)
Lahwiyyah artinyaanak lidak. Laqab lahawiyyah diberikan kepada huruf yangmakhrajdari pangkal lidah yang berada diatas tenggorokan, yaitu (ق) dan (ك).
4.      Syahjariyyah (شَجَرِيَّة)
Syajariyyah artinya pohon. Adapun yang dimaksud pohon di sini adalah lidah bagian tengah. Huruf yang mendapatkan julukan ini adalah (ج), (ش) dan (ي).
5.      Janbiyyah (جَنْبِيَّة)
Janbiyyah berati samping, pinggir atau tepi. Hurufmendapat adalah huruf keluar dari pinggir awal lidah yang memanjang sampai ujung lidah sebelum makhraj lam, yaitu(ض)
6.      Nith’iyyah (نِطْعِيَّة)
Nith’iyyah adalah laqab untuk huruf yang makhrajnya berada di langit-langit mulut bagian depan yaitu (ط), (د) dan (ت).
7.      Latsawiyyah (لَثَوِيَّة)
Latswiyyah artinya kepala/ujung lidah bagian bawah. Huruf yangkeluar dari ujung lidah dan ujung gigi seri atas diberikan julukan ini yaitu (ظ), (ذ) dan (ث).
8.      Asaliyyah (أَسَلِيَّة)
Asaliyyah adalah istilah untuk ujung lidah. Asaliyyah adalah laqab huruf yang bermakhraj dari ujung lidah dan antara gigi seri atas dan bawah yaitu (س), (ص) dan (ز).
9.      Dzalqiyyah (ذَلْقِيَّة)
Dzalqiyyah adalah istilah untuk kepala/ujung lidah bagian atas. Huruf yang makhrajnya dari ujung lidah bagian atas sampai dengan batas tengah lidah mendapat julukan ini yaitu (ل), (ن) dan (ر).
10.  Syafawiyyah (شَفَوِيَّة)
Syafawiyyah artinya bibir. Tentunya yang mendapat julukan ini adalah huruf yang makhrajnya dari bibir yaitu (ف), (ب), (م) dan (و).
Sekian dan demikian postingan saya kali ini tentang laqab-laqab huruf hijaiyyah. Semoga menambah wawasan kita. Amiiiiin.


================
Baca Juga:


********

Artikel keren lainnya:

2 Tanggapan untuk "Laqab Huruf (Sebutan Huruf) Yang Perlu Kita Ketahui"

  1. materi tajwid semuanya boleh di print gak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silakan asal tidak untuk komersil sprti untuk nyusun buku dan dijual.

      Delete